Edukasi Masyarakat tentang pencegahan Demam Berdarah Dengue (DBD) di Desa Puusawah Jaya
DOI:
https://doi.org/10.54883/b7s9er66Keywords:
DBD , Edukasi, PencegahanAbstract
Demam berdarah dengue atau yang dikenal dengan DBD merupakan penyakit infeksi yang disebabkan oleh virus dengue melalui gigitan nyamuk Aedes aegypti. Penyakit demam berdarah sangat rentan terjadi pada kondisi pemukiman yang tidak peduli dengan kebersihan lingkungan. Hal ini dapat disebabkan karena kurangnya pengetahuan dan penerapan tentang perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS). Penyuluhan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat mengenai cara pencegahan penyakit DBD. Penyuluhan dilakukan secara tatap muka selama 60 menit. Metode yang dilakukan adalah pendekatan sosialisasi melalui edukasi kepada masyarakat. Sebelum dan sesudah penyuluhan, dilakukan pretest dan posttest menggunakan kuesioner untuk mengetahui pengetahuan, sikap dan perilaku masyarakat Desa Puusawah Jaya. Hasilnya pengetahuan masyarakat mengenai DBD dan cara pencegahannya (dari 63,6% menjadi 91% ), sikap masyarakat terhadap DBD ( dari 69,7% menjadi 87,9% ),dan perilaku masyarakat terhadap DBD (dari 69,7% menjadi 91%). Berdasarkan hal tersebut, disimpulkan bahwa terdapat peningkatan terhadap pengetahuan, sikap dan tindakan masyarakat tentang DBD dan pencegahannya
Downloads
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 Jurnal Abdi Mawa

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.